Halaman

"BAPA YANG KEKAL KUPERSEMBAHKAN KEPADA-MU, TUBUH DAN DARAH, JIWA DAN KE-AILAHAN PUTERA-MU YANG TERKASIH TUHAN KAMI YESUS KRISTUS, DEMI PENEBUSAN DOSA-DOSA KAMI DAN DOSA SELURUH DUNIA" - YESUS RAJA KERAHIMAN ILAHI, AKU PERCAYA KEPADA-MU

Sabtu, Mac 25, 2017

AKU PERCAYA, TUHAN!

(Bacaan Injil Misa Kudus, HARI MINGGU PRAPASKAH IV [TAHUN A], 26 Maret 2017) 
Waktu Yesus sedang lewat, Ia melihat seorang yang buta sejak lahirnya. Murid-murid-Nya bertanya kepada-Nya, “Rabi, siapakah yang berbuat dosa, orang ini sendiri atau orang tuanya, sehingga ia dilahirkan buta?” Jawab Yesus, “Bukan dia dan bukan juga orang tuanya, tetapi supaya pekerjaan-pekerjaan Allah dinyatakan di dalam dia. Kita harus mengerjakan pekerjaan Dia yang mengutus Aku, selama masih siang; akan datang malam di mana tidak ada seorang pun yang dapat bekerja. Selama Aku di dalam dunia, Akulah terang dunia.” Setelah Ia mengatakan semuanya itu, Ia meludah ke tanah, dan membuat lumpur dengan ludah itu, lalu mengoleskannya pada mata orang buta tadi dan berkata kepadanya, “Pergilah, basuhlah dirimu dalam kolam Siloam.” Siloam artinya, Yang diutus.” Orang itu pun pergi membasuh dirinya lalu kembali dan dapat melihat lagi.

Tetapi tetangga-tetangganya dan mereka, yang dahulu mengenalnya sebagai pengemis, berkata, “Bukankah dia ini, yang selalu duduk dan mengemis?” Ada yang berkata, “Benar, dialah ini.” Ada pula yang berkata, “Bukan, tetapi ia serupa dengan orang itu.” Ia sendiri berkata, “Benar, akulah dia.” Lalu kata mereka kepadanya, “Bagaimana matamu menjadi melek?” Jawabnya, “Orang yang disebut Yesus itu membuat lumpur, mengoleskannya pada mataku dan berkata kepadaku: Pergilah ke Siloam dan basuhlah dirimu. Lalu aku pergi dan setelah aku membasuh diriku, aku dapat melihat.” Lalu mereka berkata kepadanya, “Di manakah Dia?” Jawabnya, “Aku tidak tahu.”
Lalu mereka membawa orang yang tadinya buta itu kepada orang-orang Farisi. Adapun hari waktu Yesus membuat lumpur dan memelekkan mata orang itu, adalah hari Sabat. Karena itu orang-orang Farisi bertanya lagi kepadanya, bagaimana matanya menjadi melek. Jawabnya, “Ia mengoleskan lumpur pada mataku, lalu aku membasuh diriku, dan sekarang aku dapat melihat.” Lalu kata sebagian orang-orang Farisi itu, “Orang ini tidak datang dari Allah, sebab Ia tidak memelihara hari Sabat.” Tetapi yang lain berkata, “Bagaimana seorang berdosa dapat membuat tanda mukjizat yang demikian?” Lalu timbullah pertentangan di antara mereka. Kata mereka lagi kepada orang buta itu, “Dan engkau, apa katamu tentang Dia, karena Ia telah memelekkan matamu?” Jawabnya, “Ia seorang nabi.” (Yoh 9:1-17; lengkap: Yoh 9:1-41) 
Bacaan Pertama: 1Sam 16:1b,6-7,10-13a; Mazmur Tanggapan: Mzm 23:1-6; Bacaan Kedua: Ef 5:8-14 
Apabila anda masih bertanya-tanya apakah yang diajarkan oleh Gereja tentang pertobatan, maka yang perlu anda lakukan adalah membaca bacaan Injil dalam Misa Hari Minggu selama masa Prapaskah tahun ini. Sepanjang masa Prapaskah, kepada kita disajikan kebenaran bahwa pertobatan berpusat atas suatu perjumpaan dengan Yesus yang menggerakkan kita untuk untuk menyerahkan hidup kita kepada-Nya.
Dua hari Minggu pertama menceritakan tentang godaan Iblis atas diri Yesus dan transfigurasi-Nya, kedua hal mana memberikan kepada kita keseluruhan pesan Injil secara miniatur. Kita melihat Yesus sebagai Dia yang mengambil semua dosa kita dan memikul semua dosa itu sendiri; juga membimbing kita ke dalam ciptaan baru oleh kebangkitan-Nya.
Kemudian, tiga hari Minggu setelah itu secara berturut-turut masing-masing menggambarkan suatu dimensi yang berbeda tentang apa yang akan terjadi bilamana kita menerima Yesus ke dalam hati kita. Fokus bacaan Injil Minggu lalu memusatkan perhatian pada keputusan seorang perempuan Samaria untuk berbalik dari kedosaan lalu menerima Yesus sebagai sang Pemberi air hidup. Berbagai upaya sebelumnya dari perempuan itu untuk menemukan kasih telah gagal, dan ia melihat bahwa hanya Yesus-lah yang dapat memberikan kepadanya apa yang didamba-dambakan olehnya selama itu.
Bacaan Injil hari Minggu ini adalah sebuah cerita tentang seorang buta sejak lahirnya. Cerita ini mengajarkan kepada kita betapa vitalnya bagi kita datang dan melihat Yesus dalam suatu terang yang baru secara menyeluruh dan mengakui Dia sebagai Tuhan. Diberikan penglihatan secara fisik dari kebutaannya hanyalah suatu awal dari perjalanan si buta. Hatinya harus dibangkitkan juga, demikian pula seharusnya dengan hati kita. Inilah pertanyaan yang kita hadapi hari ini: Apakah aku sungguh mengenal Yesus dalam hatiku? Apakah aku memperkenankan Roh Kudus menunjukkan kepadaku lebih lagi siapa Yesus itu? Dalam Misa Kudus hari ini marilah kita memohon agar diberikan perwahyuan sehubungan dengan pertanyaan di atas. Marilah kita mengatakan kepada Bapa surgawi dalam doa kita bahwa kita ingin menggemakan kata-kata orang buta dalam bacaan Injil hari ini, “Aku percaya, Tuhan!” (Yoh 9:38).
Bacaan Injil Minggu depan (Pekan IV Prapaskah) adalah tentang “Lazarus dibangkitkan”. Bacaan Injil itu akan fokus pada janji Yesus bahwa setiap orang yang hidup  dan yang percaya kepada-Nya ia akan hidup walaupun ia sudah mati, dan setiap orang hidup dan yang percaya kepada-Nya tidak akan mati selama-lamanya (lihat Yoh 11:26); juga akan fokus pada kepercayaan Marta yang mulai mantap bahwa Yesus adalah Putera Allah: “Ya, Tuhan, aku percaya bahwa Engkaulah Mesias, Anak Allah, yang akan datang ke dalam dunia” (Yoh 11:27). Semoga kita semua menggemakan pengakuan iman Marta itu dan mengenal hidup baru yang datang melalui pertobatan!
DOA: Yesus, Engkau adalah Tuhan dan Juruselamatku. Tolonglah diriku agar dapat melangkah ke luar dari bayang-bayang kegelapan dan masuk ke dalam terang-Mu pada hari ini. Pancarkanlah kemuliaan-Mu ke dalam hatiku sehingga dengan demikian aku dapat menyerahkan hidupku kepada-Mu. Amin.
Sumber :

Tiada ulasan:

Catat Ulasan