(Bacaan Kitab Suci Misa Kudus, TRI HARI PASKAH: MALAM PASKAH – Sabtu, 15 April 2017)
Atau tidak tahukah kamu bahwa kita semua yang telah dibaptis dalam Kristus, telah dibaptis dalam kematian-Nya? Dengan demikian, kita telah dikuburkan bersama-sama dengan Dia melalui baptisan dalam kematian, supaya, sama seperti Kristus telah dibangkitkan dari antara orang mati oleh kemuliaan Bapa, demikian juga kita akan hidup dalam hidup yang baru.
Sebab jika kita telah menjadi satu dengan apa yang sama dengan kematian-Nya, kita juga akan menjadi satu dengan apa yang sama dengan kebangkitan-Nya. Karena kita tahu bahwa manusia lama kita telah turut disalibkan, supaya tubuh dosa kita hilang kuasanya, agar jangan kita menghambakan diri lagi kepada dosa. Sebab siapa yang telah mati, ia telah bebas dari dosa. Jadi, jika kita telah mati dengan Kristus, kita percaya bahwa kita akan hidup juga dengan Dia. Karena kita tahu bahwa sesudah bangkit dari antara orang mati, Kristus tidak mati lagi: Maut tidak berkuasa lagi atas Dia. Sebab Ia mati, yakni mati terhadap dosa, satu kali untuk selama-lamanya; namun ia hidup, yakni hidup bagi Allah. Demikianlah hendaknya kamu memandangnya: Bahwa kamu telah mati terhadap dosa, tetapi kamu hidup bagi Allah dalam Kristus Yesus. (Rm 6:3-11)
Bacaan Perjanjian Lama: Kel 14:15-15:1; Yeh 36:16-28; Bacaan Injil: Mat 28:1-10.
Kematian dan kehidupan – Sungguh sebuah kontras yang kita hadapi pada hari Sabtu Suci ini. Semua sunyi-sepi dari pagi sampai dengan sore hari. Catatan singkat dalam kalendarium menjelaskan semuanya: “Dengan Berdoa dan Berpuasa Gereja berada di Makam Tuhan.” Gedung gereja terlihat kosong, termasuk tabernakel. Akan tetapi tidak demikianlah malam ini.
Malam ini dikenal sebagai Easter Vigil, a night of vigil, suatu malam untuk kita berjaga-jaga, malam untuk berefleksi, malam antisipasi. Yesus telah wafat dan jenazah-Nya telah diletakkan dalam kuburan yang ditutup dengan batu besar. Tubuh-Nya telah dirusak oleh berbagai dera dan siksa. Darah-Nya telah ditumpahkan, dan semua dosa kita telah ditebus. Pada malam ini kita kembali akan diperkenalkan kepada kepenuhan hidup lewat kebangkitan Yesus yang penuh kemuliaan. Pada malam ini gereja-gereja kita akan dipenuhi dengan hidup baru dan keindahan. Memang sebuah kontras bila dibandingkan dengan keadaan dan suasana pada pagi/siang harinya.
Dengan demikian, malam ini juga adalah malam penuh sukacita! Pada malam ini kita semua akan membuat komitmen yang lebih mendalam lagi kepada Yesus. Mengapa? Karena kita semua telah mati juga. “Tidak tahukah kamu bahwa kita semua yang telah dibaptis dalam Kristus, telah dibaptis dalam kematian-Nya?” (Rm 6:3). Tidak hanya dosa-dosa kita yang telah dicuci bersih, melainkan sumber dosa-dosa itu sendiri – diri kita yang lama, kodrat lama kita yang mempunyai kecenderungan berdosa telah dibawa Kristus ke kayu salib dan kemudian dikuburkan. Dalam kubur Yesus di rahim bumi, kita ditransformir dan dilahirkan kembali ke dalam suatu hidup baru, suatu kehidupan yang tersedia bagi kita oleh rahmat dan melalui iman.
Dalam tulisan Santo Paulus yang menjadi salah satu dari sejumlah bacaan pada Misa Malam Paskah ini, rasul ini mengajar kita bahwa kita ikut ambil bagian, baik dalam kematian maupun kebangkitan Yesus. Pembaptisan kita sendiri sebenarnya adalah sebuah paradoks kehidupan dan kematian. Melalui baptisan ke dalam kematian Yesus di kayu salib, kita mati terhadap dosa. Melalui baptisan yang sama ke dalam kebangkitan-Nya, kita juga dibangkitkan ke dalam suatu kehidupan baru dalam Roh-Nya. Suatu kontras penuh kemuliaan yang diperuntukkan bagi kita. Selagi kita setiap hari mati terhadap diri kita sendiri dan dosa, kita menerima hidup baru lewat kuasa kebangkitan Yesus. Kehidupan Tuhan yang bangkit ada dalam diri kita karena kita telah dibaptis ke dalam diri-Nya. Kuasa-Nya ada dalam diri kita guna mengubah kita. Oleh Roh-Nya, kita dapat mulai menghayati suatu hidup baru.
Vigili Paskah merupakan suatu kesempatan bagus sekali bagi kita untuk mencari hidup baru ini lewat doa dan pembacaan serta permenungan firman Allah dalam Kitab Suci. Sedapat mungkin, gunakanlah hari yang khusus ini sebagai sebuah hari untuk mencari Allah dalam keheningan dan penantian. Marilah kita mengantisipasi karunia hidup baru yang akan kita terima malam ini selagi kita memperbaharui janji baptis dan turut serta dalam liturgi Paskah.
Vigili Paskah ini merupakan suatu kesempatan untuk bertumbuh semakin dekat pada Yesus dan menerima hidup-Nya dengan lebih mantap lagi. Yesus telah mengalahkan dosa, kematian dan Iblis. Kita dapat mengalami kemenangan kematian dan kebangkitan-Nya pada hari ini. Kita dapat mengharapkan terjadinya perubahan-perubahan nyata dalam kehidupan kita di hari-hari dan pekan-pekan mendatang, karena kite telah menerima kuasa kebangkitan Yesus sendiri.
DOA: Tuhan Yesus, aku ingin ikut ambil bagian dalam hidup-Mu hari ini. Tolonglah aku agar mampu mengatasi dosa-dosaku melalui kuasa kematian dan kebangkitan-Mu. Berikanlah kepadaku hidup baru dalam Roh Kudus! Amin.
Sumber :
Tiada ulasan:
Catat Ulasan